Hai kamu, pernahkah merasakan betapa banyak urusan yang kemudian bertabrakan di pikiran. Satu perkara bertumpu tumpu dengan yang lainnya, saat melakukan ini – tiba tiba teringat itu. Seharunya kita fokus, begitu katanya, satu urusan selesaikan lalu beranjak ke urusan lainnya.
Pada kenyataannya, kadang kadang atau seringkali mamang tidak semudah itu. Apalagi kita hidup di zaman yang segalanya serasa harus fast respond, menanggapi permintaan ini, mengupdate hal itu. Seperti saat ini nih, rasanya banyak sekali yang harus di kerjakan, berbagai urusan yang berlainan, mereka berabrakan di pikiran.
Sebenarnya bingung harus memulai yang mana terlebih dahulu, akhirnya saya memilih untuk disini saja, menulis saja, semoga bisa membantu mengurai kusutnya pikiran, ha..haha. Kadang secara terori kita tahu ilmunya, misalnya tentang menentukan prioritas, mengkurasi apa “big rock” Kita, menyusun langkah langkah strategi, dll.
Namun ada saatnya memang kita tidak “seproduktif” itu jadi manusia, ada saatnya rasanya kita tidak fokus ngapa-ngapain, semoga dalam batas yang wajar. Barangkali yang kita butuh adalah sedikit mengambil nafas sejenak, menikmati secangkir coklat panas, dan membaca buku bertema ringan, dan menikmati semilir angin malam.
Pernah mengalami hal yang sama? what did you do ?