Akhirnya Anak NTT Punya Sekolah

Alhamdulillah, Masya Allah, Allahu Akbar ..

Akhirnya segala doa dan usaha untuk membangun sekolah di salah satu pulau terpencil di NTT ini terwujud. Memang baru satu ruang kelas yang terbangun, dari tiga kelas yang dibutuhkan oleh anak anak di Pulau ini

Namun, satu kelas yang berhasil terbangun di Pulau yang sangat minim akses pendidikan ini menjadi harapan dan energi bagi semua orang. Bagi para siswa, para guru, para orang tua di Pulau ini. Anak anak bisa sekolah dengan lebih nyaman dan aman, tidak lagi kehujanan dan kepanasan, atau harus menyebrang Pulau di kala gelombang besar dan cuaca tidak bersahabat untuk bersekolah

Bagi kami yang menginisasi program #BangunSekolahNTT pun begitu. Berdirinya satu kelas di Pulau ini menjadi energi dan keyakinan yang mendalam bagi kami, bahwa dimana ada keinginan untuk berbuat kebaikan, maka akan selalu ada jalan.

Walau kadang memang tidak mudah, naik-turun, jatuh-bangun, kadang terselip pertanyaan “Bisa ga yaa ….”Mampu ga yaa…”…”Uangnya dari manaa yaa…” adalah sesuatu hal yang wajar, kita hanya manusia yang tidak akan pernah bisa 100% menjamin bahwa segala sesuatu akan terwujud sesuai dengan keinginan kita.

Namun ketika kita punya “STRONG WHY” akan sebuah hal yang sedang kita perjuangkan, maka walau terkadang hal itu tidak semulus landasan bandara, somehow maka apa yang kita perjuangkan tersebut akan berhasil terwujud.

That the essence of faith and deed

Sebenarnya bila difikir lebih mendalam lagi, kami lah yang selayaknya patut bersyukur … bersyukur karena telah diberikan berbuat kebaikan, kesempatan untuk beramal soleh, kesempatan untuk bisa bekarya, kesempatan untuk bermanfaat untuk diri sendiri dan orang lain.

Karena kesempatan berbuat kebaikan, kemampuan berfikir, kemampuan untuk bergerak dan melangkah, kepercayaan orang lain, itu adalah sesuatu yang mahal, berharga, dan tidak akan terwujud bila tidak IA izinkan, tidak mungkin terwujud tanpa Ridha-Nya.

Maka, tidak patutlah kita berbangga berlebih dengan pencapaian pencapaian kita, karena sejatinya, apa yang mampu kita lakukan, adalah atas persetujuan-Nya, atas Ridha-Nya.

before1

kitabisa 2

Sekolah NTT ini adalah hasil kerja berjamaah banyak orang, adapun saya dan teman teman di Kebukit Indonesia yang membuat program ini, hanyalah perantara yang di tunjuk Allah untuk menjadi jalan kebaikan banyak orang.

Terimakasih ya Allah …

Mohon doanya, saat ini akan dibangun kelas kedua di Sekolah Dasar Pulau Pangabatang.

Teman teman yang ingin ikutan support anak anak NTT mempunyai pendidikan yang layak, bisa menghubungi kami. Apapun bentuk bantuannya, akan sangat berharga buat anak anak di sana …

Silahkan, feel free to contact me yaaa … 🙂

https://wa.me/6281320671151

Selamat Istirahat …

Bandung, 21 Juli 2019

Maharshi – Ketika Seorang CEO memilih menjadi Petani [ Film India ]

Iyaaa bangettt ….

Lagi keranjingan nonton film India nihh, Selected film India tentunya, film yang memang punya kualitas dan meninggalkan pesan yang kereennn

maharsi 2

Kali ini saya nonton film keluaran tahun 2019 judulnya “Maharshi” yang ternyata dalam bahasa Indonesia, bisa diartikan dengan : Orang Bijak. Sengaja saya gak banyak baca review nya dulu, biar ge banyak ekspektasi dan ngira ngira kemana arah ceritanya.

Ternyata bener banget, film ini rada diluar ekspektasi saya ending akhirnya. Diawal cerita, film ini banyak menyajikan tentang seorang anak muda yang super cerdas, baik hati, tampan, loveble, jago tarung dan struggling buat impian impian besar nya. Lahir dari keluarga yang biasa biasa saja, dan akhirnya membuktikan bahwa dia bisa mewujudkan apa yang selama ini menjadi Visi besar nya. (Sedikit Spoiler …hhee)

Saya kira akan menjadi seperti film sejenis ini lainnya : perjalanan seseorang meraih mimpi dan kesuksesan … ternyata film ini lebih jauh dari ini. Film ini kemudian bercerita tentang :

Pencarian jati diri seorang anak manusia, panggilan hidup, yang berakhir pada pilihan jalan kehidupan …

Walau film ini agak terlalu berlebihan dalam membangun persona tokoh utama (Pokoknya perfect banget daaaahhh, cerdas, tampan, kaya, humoris …hhaa) , namun film ini berhasil menyajikan tentang apa :

Makna Kesukesan Sebenarnya

Bukan tentang kekayaan, bukan tentang posisi dan jabatan, bukan tentang dimana kita tinggal, bukan tentang ketenaran …

Bukan berarti hal hal diatas salah dan kita tidak perlu mencapainya, namun hal hal diatas seperti kecerdasan, kekayaan, posisi dn jabatan, ketenaran adalah sebuah ALAT agar kita bisa benar benar mencapai kesuksesan dan kebahagian yang sebenarnya …

Kesuksesan Bukan Titik, Tapi Koma

Kesukesan Bukan Tujuan, Tapi Perjalanan

Salah satu kutipan yang saya suka dari Richi – Sang Tokoh Utama –

Akhirnya diatas “Ambisi Kesuksesan” yang kadang kita rencanakan, kita kejar, kita dambakan, ada yang lebih kuat dari hal itu semua …. yaitu “Panggilan Hidup” . Dimana hati dan pikiran kita erat mengikat padanya. Walau tanpa hinggar bingar yang kadang orang banyak didefiniskan oleh orang orang. “Panggilan Hidup” adalah tentang dimana hidup kita terasa sangat bermakna dan ada ketenangan dalam menjalaninya

Film ini ditutup dengan sebuah makna yang sangat dalam tentang kesuksesan :

” The person who is eager about success is human, whereas the one gives success and wins for others is Maharshi”

Kurang lebih artinya seperti ini :

” Orang yang bersemangat mengejar kesuksesan untuk dirinya sendiri adalah manusia, sedangkan orang yang mendorong orang lain untuk meraih kesuksesannya adalah orang bijak (Maharshi) “

Maharshi sendiri artinya orang yang bijak …

Dalam cerita ini Richi memilih untuk berkesempatan membuat orang banyak merasakan kesuksesan, ketimbang dia mengejar kesuksesan dan ambisi dirinya sendiri. Sama ketika dia melepaskan jabatan CEO nya, untuk membersamai para petani di desanya …

maharshi

Walaupun ini cerita fiksi, namun betul betul bagus maknanya, tentang bagaimana menjadi manusia yang mampu menemukan jati dirinya, mengikuti panggilan hidupnya, dan menjadi jalan kesuksesan untuk banyak orang …

Film ini mengingatkan saya pada salah satu tokoh hebat di dunia nyata, seorang “Marashi” di dunia nyata, yaitu JOHN WOOD pendiri dari NGO besar ROOM TO READ. Beliau meninggalkan jabatan tinggi nya di perusahaan MICROSOFT untuk memberikan kesempatan anak anak di dunia ketiga untuk mempunyai kesempatan mendapatkan pendidikan yang layak.

Sebuah langkah yang belum tentu semua orang mau dan mampu melakukannya … Ahh kalau bukan karena “Panggilan Hidup” tidak mungkin beliau sejauh dan seberani itu …

———

Ketika fenomena sekarang manusia berlomba lomba untuk menunjukan eksistensi dirinya, menunjukan kesuksesan dan pencapaian pencapaian pribadi nya, film ini semacam memberi pencerahan kepada kita tentang makna kesuksesan yang sebenarnya

Happy Watching – Get A Meaning ….

Bandung, 14 Juli 2019

Nonton Bareng Film IQRA

Sebagai komunitas yang bergerak di bidang LITERASI, saya dan kawan kawan dari Kebukit Indonesia, ingin bisa membumikan makna LITERASI kepada masyarakat melalui berbagai cara. Karena makna LITERASI sebenarnya adalah keterbukaan informasi, yang tujuan nya meningkatkan kualitas hidup manusia.

Nah … Kali ini kami ingin mengajak masyarakat berliterasi melalui media visual, media film. Tentunya film yang mendidik, membuka cakrawala informasi, mengajak berfikir, dan yang tak kalah penting adalah film yang menginspirasi

Salah satunya adalah FILM karya anak negri yang berjudul IQRA. Film karya para seniman di SALMAN ACADEMY FILM (SAF) yang sangat keren. Film ini sebenarnya sudah pernah tayang di bioskop beberapa tahun yang lalu. Karena konten nya memang bagus untuk segala usia, maka Tim SAF mengadakan ROAD SHOW untuk nonton bareng film ini.

Persiapan kami untuk mengadakan NOBAR film ini sebenarnya sebentar sekali, sekitar tiga hari. Dan diluar dugaan pendaftaran peserta langsung membeludak di hari pertama kita naikan NOBAR ini di medsos dan broadcast. Dan kuota langsung terisi penuh, walaupun nonton nya hanya di aula gedung perpustakaan dan ala ala NOBAR, lesehan. Hhe

Overall acara berjalan lancar, beberapa peserta NOBAR setelah film berakhir matanya berkaca kaca, yang berarti film menyentuh, dan memberikan makna

Insya Allah karena antusisme yang bagus dari masyarakat, kami ingin mengadakan NOBAR berikutnya dengan kemasan, ruangan, perlatan yang lebih baik lagi.

Karena, semangat berliterasi tidak melulu tentang buku -walau buku tetap menjadi priotitas pertama- ada banyak hal yang bisa kita lakukan untuk mengajak masyarakat lebih terliterasi, terdidik, dan tercerahkan.

Salam Literasi 🙂

Pesan Kece Dari Film Escape From Mr Lemoncello’s Library !!

lemon

 

Ceritanya kemarin seperti biasa saya hunting film, buat pengisi malam malam week end. Niatnya sih nyari film kolosal atau film misteri gitu, eh… tetiba mata ini tertuju pada sebuah cover film yang gambarnya sangat menarik dengan gambar anak anak ceria di sebuah perpustakaan.

Langsung aja saya liat ringkasan nya, dan setelah itu tanpa fikir panjang, saya langsung bungkus film dengan judul ” Escape From Mr Lemoncello’s Library ” inisebagai seorang peggiat budaya baca dan penyuka film anak anak, saya menerka nerka film apakah gerangan, apakah mirip mirip dengan cerita dari buku Perpustakaan Bibbi Bokken atau semacamnya.

—-

Nah jadi ini ceritanya tentang anak anak yang mendapatkan kesempatan untuk mengikuti semacam petualangan di perpustakaan miliknya Mr Lemmoncello. Perlombaannya adalah, barang siapa  yang bisa keluar paling terakhir  dari perpustakaan dengan selamat melewati pintu yang telah ditentukan dialah pemenangnya.

Singkat cerita, agar mereka bisa keluar perpustakaan dan tidak tereliminasi dari perlombaan, mereka harus bisa memecahkan teka teki dan membaca petujuk yang telah  di berikan oleh Mr Lemmoncello.

Anak anak mengalami berbagai peristiwa di dalam perpustakaan ini. Mereka masuk ke dunia cerita buku buku yang pernah mereka baca. Masuk ke pintu pintu dunia science, sastra, petualangan, misteri dsb, untuk memecahkan teka teki yang sambung menyambung di berikan oleh Mr Lemmoncello. Hingga akhirnya mereka berhasil keluar dari perpustakaan, dan menjadi pemenang

Pesan Tentang Membaca

Tentang alur cerita film ini agak sedikit mirip dengan film Charlie and the chocolate factory. Walau dari segi alur dan visual lebih menang fim ny Jhony Deep itu, namun film ini juara dalam misi pesan nya sangat bagus dan sangat spesifik.

Ya, pesan nya tentang membaca !!!

Pesan yang di sampaikan di film ini adalah bagaimana THE POWER OF READING, dimana membaca bisa merubah banyak hal. Bahwa dengan membaca tidak hanya tentang mengumpulkan ilmu pengatahuan, namun membaca bisa membantu dalam menganalisis sebuah permasalahan, mengkoneksikan banyak hal, hingga membaca bisa membantu untuk memecahkan masalah.

Buku buku yang mereka baca, membantu mereka dalam memecahkan teka teki dan misteri yang ada di perpustakaan, mereka saling mengkoneksikan cerita dan nilai dari buku yang telah mereka baca, hingga mereka bisa bekerjasama dalam mengambil tindakan dan keputusan.

Saya salut dengan Nickelodeon, yang membuat film ini begitu ringan dan menyenangkan untuk ditonton bahkan untuk orang dewasa sekalipun. Lebih jauh dari itu, saya lebih kagum atas “keseriusan” nya untuk membawa tema spesifik tentang Buku dan Membaca dalam sebuah film.

mr read3

 

mr read2

mr read1

Saya tidak sabar untuk membagikan info tentag film ini pada kawan kawan peggiat literasi, para orang tua, para guru, para mahasiswa yang mempunyai passion pada penggiatan literasi di Indonesia. Atau pada guru, orang tua atau siapa saja yang ingin suka membaca, masih belum suka membaca, dengan membawa pesan sesimple film ini, Bahwa membaca mempunyai banyak manfaat dalam kehidupan.

 

#SalamLiterasi