[ Keping 2 ] Namlea, Dimana Semua Berlabuh

 

img_1639Namlea, ada kesan tersendiri ketika mendengar nama dari pelabuhan pulau Buru ini. Namlea adalah pelabuhan yang menajadi pusat transportasi para warga yang akan masuk dan keluar pulau Buru, menuju Ambon atau Maluku.

Saat tiba di pelabuhan ini, kebetulan ada kapal yang baru saja merapat untuk kemudian menunggu penumpang yang hendak naik untuk keberangkatan selanjutnya, hingga Namlea saat itu riuh ramai.

Kami begitu menikmati suasana saat itu : pelabuhan, orang orang, dan semilir angin laut, suasana yang tidak bisa kami nikmati di kota kami, Bandung. Mengamati orang orang yang hilir mudik dengan berbagai urusannya barangkali, ada yang pergi dan pulang untuk pekerjaan, sekolah, urusan keluarga dan berdagang.

Sesekali kami mencoba tersenyum dengan mereka ketika berpapasan, dan membuka beberapa obrolan. Seperti dengan salah satu Ibu yang sedang berjualan minuman dan makanan ringan di pinggir jalanan pelabuhan, yang ternyata Beliau berasal dari pulau Jawa, dan telah lama merantau di pulau Buru ini.

Bercerita tentang kisah nya hidup di perantauan, dan bagaimana ia selalu saja merindukan kampung halamannya. Ahh… saya selalu kagum dengan mereka yang mempunyai jiwa jiwa perantau, yang mau melangkah jauh dengan keluarga, meninggalkan kenyamanan, menjelajah dunia baru, budaya baru yang berbeda dengan rumah mereka, yang berani melangkahkan kaki untuk esok hari, untuk masa depan.

Menikmati Namlea di sore hari, dengan harum semilir angin laut yang teduh, perjalanan yang menambah lapis lapis kesyukuran. Kebaikan-Nya mengantarkan ku jauh ke daratan ini, daratan yang beribu ribu mil jauhnya dari rumah. Karena Kehendak-Nya bertemu dengan mereka yang memilki keberanian ditengah keterbatasan.

Bersambung …..

Keping 1 DISINI

Advertisement

Apa Arti Perjalan Bagimu ?

blur

Blurring

Lalu apa makna perjalan bagimu ?

Apa hanya sebatas lalu lalang mu saja

Apa hanya sebatas senang senang saja

Sebatas prestasi penginjakan bumi disana dan disini

Sebatas pengabdian memori untuk berbangga diri

 

Lalu apa makna pengembaraan bagimu ?

Serupa perpindahan fisik mu sajakah

Apakah kau bawa juga jiwa mu besertanya

Apa hanya perjalanan mata semata

 

Lalu apa hasil perjalanan bagimu ?

Apa menambah penuh jiwamu

Apa menyentuh iman mu

Menyadarkanmu, bahwa kau hanya manusia

Membangunkamu, bahwa kau tak punya apa apa

Menyadarkanmu, bahwa kau hidup di Alam Ciptaan Nya

 

Lalu apa hasil petualangan mu ?

Sebatas memori gambar saja

Sebatas cerita belaka saja

Apakah perjalalan mu meninggalkan jejak manfaat

Manfaat pada mereka yang kau temui disana

Manfaat pada alam raya

Paling tidak makin mendekatkan mu pada-Nya

Apakah kau hanya lewati begitu saja

Ahh ……

 

#Sebuah catatan pengingat untuk diri sendiri

 

 

 

 

 

 

 

[Keping 1] Pulau Buru, Pulau Emas yang Tersembunyi

Pulau Buru, pulau yang pertama kali saya injak di tahun 2012 ini, adalah salah satu pulau yang tergolong besar di Kepulauan Maluku, dengan kota besar yang terdekat adalah Ambon dengan jarak tempuh menggunakan semacam kapal Fery, apabila menggunakan kapal cepat kurang lebih membutuhkan waktu empat jam.

Tahun 2012 saya bekesempatan berkeliling beberapa pulau di Indonesia menggunakan KRI Banda Aceh. Pulau Buru adalah pulau ketiga yang rombongan kapal kunjungi setelah Pulau Flores(Kota Maumere), dan Pulau Lembata. Perjalanan panjang yang lumayan di tempuh dari Lembata ke Pulau Buru ini menghabiskan waktu kurang lebih dua hari mengarungi dan melewati laut Banda yang terkenal sebagai salah satu laut dalam di Indonesia.

Pulau Buru mugkin belum banyak dikenal oleh masyarakat Indonesia, tapi untuk mereka yang senang sejarah pasti tau, pulau Buru ini pada masa lalu adalah Pulau pembuangan para pemberontak aktivis aktivis PKI, dan pulau ini adalah salah satu Pulau di mana Bapak proklamator Indonesia pernah diasingkan.

Kesan pertama melihat dermaga  pulau ini yang menjadi gerbang masuk, sekilas sama dengan pulau pulau yang kami kunjungi sebelumnya. Namun beberapa langkah memasuki pulau ini, saya menemui banyak kejutan yang sangat berbeda dengan pulau pulau yang kami kunjungi sebelumnya ….

Bersambung

“Mensyukuri Usia – Merindu Kematian “

Hari rabu kemarin, saya mengunjungi, sebuah desa perbatasan antara Lembang dan Subang untuk membantu seorang klient membagikan bantuan untuk warga disana.

Setelah acara pembagian bantuan sembako disana selesai, seperti biasa, radar explorer saya masih cukup tinggi ternyata. Sambil nunggu waktu turun gunung, saya coba berjalan ke desa yang di dindingi oleh gunung yang indah.

Saat lagi menikmati pemandangan desa yang indah, saya bertemu dengan seorang kakek tua yang memperkenalkan dirinya sebagai Abah Ining. Abah Ining baru pulang berkebun saat itu, dan menyempatkan untuk menyapa kami, dan berbincang bincang banyak hal

Waktu ditanya usia sambil berseloroh berkata “Abah mah, ayeuna yuswa 100 kirang 4 taun, masih anom neng” Abah sekarang usia 100 kurang 4 tahun, masih muda neng. Diusianya yang 96 tahun, Abah Ining masih sangat sehat, setiap pagi sampai siang masih pergi ke ladang untuk mengurus kebunnya.

Subhanallah, di usianya yang 96 tahun, beliau tidak menempakan sama sekali kepikunan, bahkan indra pendengaran beliau masih sangat  baik, kemampuan bercakap cakap baik, dan fisik nya pun masih sangat sehat.

Beliau bercerita bahwa, dia sudah hidup di masa pemerintahan Jepang, dan sampai saat ini masih bisa berhitung dan mengingat bahasa Jepang, di tengah pembicaraan beliau menyebutkan hitungan angka dalam bahasa jepang, kereenn. Saya aja ga tau heee…

Diantara pembicaraan kami tentang  beberapa nasihat hidup, Abah Ining berkata yang kurang lebih begini Abah tos kolot, mun jalema biasamah sieun paeh, abah mah tos hoyong istirahat, hoyong ngahadep Anjeuna, matakna ayeuna mah hirup teh Ibadah weh jeung ibadah, tur nitah anak incu ameh bisa ngaji, ngarti agama”

kurang lebih artinya begini ” Abah udah tua, kalau orang lain mungkin takut mati, kalau abah sebaliknya, abah ingin istirahat, ingin segera menghadap-Nya. Makanya sekarang hidup itu hanya untuk ibadah, juga menyuruh anak dan cucu agar rajin mengaji, dan mengerti ilmu agama”

Pernyataan terakhir beliau, jadi membuat saya berfikir, mungkin ada saatnya diusia seseorang, di titik tertentu, justru merindukan kematian, lebih tepatnya mungkin, merindukan kehidupan abadi, kehidupan yang sesungguhnya, disana.

Ah, makasih Abah untuk satu pelajaran hidupnya. Bahwa selama usia ada kita harus mengisinya dengan semangat dan manfaat. Dan bahwa ada kehidupan lain yang menjanjikan kehidupan yang lebih membahagiakan, kehidupan yang lebih nyata, kehidupan abadi, kehidupan yang kita rindukan, kelak, setelah kita melalui kematian, ketiadaan dalam hidup yang sementara ini.

Kalau ada orang yang bilang ingin hidup abadi di dunia ini, ingin hidup 1000 tahun lagi, mungkin bisa ditanya, yakinn?? ahh sungguh sangat sayang sekali, pasti membosankan dan melelahkan hidup selamanya di dunia ini.

Karena sungguh hidup abadi itu ada disana, kelak…

See you there soon or letter

” Jalesveva Jayamahe “

Salah satu kenikmatan dalam sebuah perjalanan adalah, bahwa kita bertemu dengan orang orang baru dengan latar belakang berbeda, mendengar kisah kisah yang tidak pernah kita bayangkan, meluaskan pandangan kita, menambah rasa syukur, mengambil pelajaran berharga, belajar dari mereka.

Seperti saat itu, saat berkespatan lagi pergi dengan kapal perang KRI Banda Aceh 593, menuju Sulawesi dalam program NUSANTARA MEMBACA GOES TO SULAWESI.

Dalam perjalanan saya berkesempatan berbincang bincang dengan seorang Mayor kapal, Pa Priyo namanya, kami bincang bincang sederhana, tentang lautan Indonesia. Pa Priyo adalah seorang anggota TNI AL, yang sudah belasan tahun bertugas menjaga lautan Indonesia. Ia bercerita tentang betapa luasnya lautan kita, ribuan pulau, dengan jutaan pesona baik di permukaan, pantai, juga di dalam lautan itu sendiri.

Ribuan pulau, juga perairan luas yang berbatasan dengan lebih dari satu negara, nahkan benua. Beliau bercerita, kondisi seperti ini seperti dua sisi mata uang, bisa jadi sebuah anugrah, bisa juga menjadi ancaman. Anugrah yang besar ketika kita mampu untuk menjaganya, dan menjadi ancaman ketika kita tidak benar benar menjaga perairan
Indonesia, yang menjadi pintu masuk negara lain yang “menginginkan” kekayaan negara kita.

Beliau bercerita lebih dalam, bahwa jumlah angkatan laut saat ini, tidak sebanding dengan banyaknya pulau dan perairan yang mesti di jaga, terutama di daerah perbatasaan. Perairan Indonesia sangat luas, butuh angkatan laut yang kuat baik kualitas dan kuantitas. Dengan mata yang menerawang keatas, beliau berujar panjang lebar “Dek Riska, bayangkan luas nya laut kita, barat, timur, utara, selatan, namun pangkalan laut yang besar hanya ada di Jakarta dan Surabaya, segala alat kelengkapan ada disana, padahal perairan mana yang perlu dijaga? ada di Timur Indonesia, Selatan Indonesia, Utara Indonesia, yang jaraknya jauh dari Surabaya, jauh dari Jakarta. Bayangkan ketika terjadi sesuatu hal yang tidak diinginkan di wilayah Timur misalnya, kita harus lama menunggu bantuan yang datang dari Jakarta atau Surabaya”

Mendengar penuturan beliau, seakan membukakan mata saya lebar lebar, tentang kenyataan yang ada. Empat tahun terakhir ini saya mengunjungi bebarapa pulau di Indonesia, dari perairan Mentawai, NTT, Papua, hingga ke perbatasaan Indonesia-Filipina, benar adanya, bahwa di pulau pualu tersebut, pangkalan angkatan laut nya sangat terbatas, hanya berupa kantor perwakilan saja. Adapun penjagaan dari para TNI AL yang bertugas hanya beberapa kapal saja, tidak bisa “mengcover” wilayah Indonesia yang sangat sangat luas.

Satu lagi dek riska, yang kadang menjadi keresahan saya. Banyak negra lain menawarkan untuk melakukan penelitian terhadap kekayaan perairan bawah laut kita, dengan tawaran bahwa apabila penelitian ini berhasil, maka akan membawa kesejahtraan banyak untuk negara kita

Beliau terdiam sejenak, kemudian melanjutkan ” Namun kita tak pernah tau, siapa mereka yang benar benar ingin memberi bantuan pada negara kita, atau ternyata mereka adalah yang memang mencari informasi kekayaan, atau peta kekuatan bangsa kita” 

“Negara kita negara yang sangat kaya, banyak yang mengingingkannya” kalimat terakhirnya begitu dalam, matanya berkaca kaca, seperti tak sanggup melanjutkan. Dia menutup percakapn kami dengan curahatan hati nya ” Kalau memikirkan hal ini, saya kadang sangat sedih, sungguh dek riska. Tapi ada daya, saya hanya prajurit, tak bisa berbuat banyak” dan akhirnya pun kami hanya diam seraya mendengarkan ombak malam yang menghempas buritan kapal.

Percakapan malam itu, meninggalkan semacam kesan dan pesan untuk saya. Entahlah, masih banyak PR untuk Bangsa kita ini. Bila saja anak anak muda diperkenalkan mengenai tugas mulia para tentara, apalagi mereka yang ditempatkan diperbatasan, dan betapa lautan Indonesia ini butuh banyak sekali prajurit yang kuat, yang cerdas, yang sepenuh hati menjaga tanah air kita ini. Sungguh, kita butuh banyak.

Salam ta’dzim untuk para pengabdi negara, yang seringkali berpisah dengan keluarga, berbulan bulan, mengarungi lautan, untuk menjaga Nusantara :

JALESVEVA JAYAMAHE

 

img_8744

Bersama Bapak Komandan Laut KRI Banda Aceh 593